Profil Sekolah



PROFIL SEKOLAH

Sesuai dengan permendiknas No. 19 / 2007, Rencana Kerja Tahunan SMP Muhammadiyah 2 Tegal memuat 8 (Delapan) komponen atau kategori, yaitu (1) kesiswaan, (2) kurikulum dan kegiatan Pembelajaran, (3) pendidik dan tenaga kependidikan serta pengembangannya, (4) sarana prasarana, (5) keuangan dan pembiayaan, (6) budaya dan lingkungan Sekolah, (7) peran serta masyarakat dan kemitraan, dan (8) lain-lain yang mengarah kepada peningkatan dan pengembangan mutu.
Berkaitan dengan hal diatas deksripsi mengenai profil SMP Muhammadiyah 2 Kota Tegal dikemukakan dibawah ini.
A.   Kesiswaan
1.    Jumlah siswa perkelas yang sudah di isyaratkan yaitu 32siswa per kelas, sedangkan kenyataannya rata-rata jumlah siswa per kelas 31 orang jumlah ruang kelas 3
2.    Penyiapan manajemen peserta yang dididik sudah ada yaitu sistem penerimaan peserta didik pengadministrasian siswa, kesehatan siswa, penentuan kenaikan kelas/ kelulusan dan pendataan. Namun sistem bimbingan konseling peserta didik belum ada
3.    Bantuan peserta didik kurang mampu secara ekonomi diwujudkan dalam bentuk pembebasan iuran sekolah, keringanan iuran sekolah, dan bea siswa. Namum dalam hal pembebasan buku teks, seragam sekolah, transportasi, masih belum terwujud
4.    Perlakuan khusus dalam hal bakat, dan minat peserta sudah dilakukan, melalui pelatihan-pelatihan. Namun dalam hal pelatihan dan seni, lukis, sepak bola, bela diri, minat berbicara dan menulis belum ada perlakuan khusus
5.    Perlakuan menangani peserta didik putus sekolah belum ada
6.    Perlakuan terhadap peserta didik tinggal di kelas/tidak lulus adalah memberi tambahan belajar untuk siswa yang tinggal di kelas

B.    Kurikulum dan Kegiatan Pembelajaran
1.    Perencanaan Proses Pembelajaran
Pada umumnya perencanaan proses pembelajaran berjalan dengan baik, namum demikian terdapat hal-hal yang perlu mendapat perhatian dan peningkatan, yaitu belum tersedia sumber belajar/bahan ajar interaktif, kontestual, dan media/alat bantu pembelajaran untuk mata pelajaran Ciri Khusus, PKN, B.Indonesia, Matematika, IPA, IPS kelas 7, 8 da 9. Walaupun silabus dan RPP untuk semua mata pelajaran di kelas 7, 8 dan 9 sudah tersedia, namum masih perlu disempurnakan.
2.    Pelaksanaan Proses Pembelajaran
Pelaksanan proses pembelajaran dilakukan dengan baik sesuai RPP terutama dalam hal penggunaan strategi, metode, bahan ajar,  dan penilaian berbasis kelas dari kelas 7 sampai dengan 9
3.    Prestasi Akademik
a.    Rata-rata nilai ujian sekolah untuk semua bidang studi relatif stabil, namun terjadi penurunan nilai Matematika (7, 40 : 6,37 : 4,00) dan IPA ( 6.18 : 7.00; 6.00)
b.    Nilai raport pada siswa  kelas I dengan VI juga stabil namun dalam mata pelajaran matematika, B, Indonesia, dan PKN mengalami penurunan
c.    Persentase jumlah lulusan setiap tahun stabil yaitu 100%
d.    Presentase jumlah siswa yang melanjutkan ke SMP setiap tahun stabil 100%

C.   Pendidik dan Tenaga Kependidikan
1.    Sumber daya pendidikan
a.    Kondisi Guru
Guru PNS berjumlah 2orang, yang memiliki kualifikasi dan kompetensi yang sesuai berjumlah 8 orang, 4 orang belum berpendidikan S 1, guru honor berjumlah 11 orang, 7 orang sedang melanjutkan pendidikan S 1, 4 orang masih berpendidikan D. II PGMI dan D.II PAI.
b.    Kondisi Kepala Sekolah
Pada dasarnya kompetensi yang dimiliki kepala sekolah baik. Namun dalam hal kepemilikan wawasan manajemen berbasis sekolah,  dan jiwa kewirausahaan, masih kurang

D.   Sarana dan Prasarana
1.    Kondisi perabot sekolah terdapat kerusakan yang perlu diperbaiki, yaitu jumlah meja dan kursi siswa banyak yang rusak (85 %).
2.    Jumlah buku teks dan sumber belajar setiap bidang studi tidak lengkap dan kurang dari jumlah siswa.
3.    Kondisi ruang belajar cukup baik dan representatif

E.   Keuangan dan Pembiayaan
Pendanaan ada kecenderungan semakin naik, terutama sejak adanya BOS tetapi untuk memenuhi kebutuhan sekolah dirasa sangat kekurangan, seperti Infak dan jariyah masih belum lancer


F.    Budaya dan Lingkungan Sekolah
Secara umum program kebersihan, keindahan, keamanan, dan ketertiban sudah dilaksanakan, namun dalam hal kebersihan dan kerapian taman, tempat bermain dan gedung sekolah masih kurang.

G.   Peran Serta Masyarakat dan Kemitraan
  1. Komite Sekolah
a.    Secara umum komite telah :(1) sudah mengerti tujuan, peran dan fungsinya, (2) memiliki struktur organisasi, memiliki AD/AR, memiliki program kerja, dan ada laporan pertanggung jawaban
b.    Komposisi anggota komite sekolah sudah mewakili dari berbagai stakeholder, yaitu dari orang tua mampu dan tidak mampu secara ekonomi, ahli pendidikan, tokoh masyarakat, dan sebagainya
c.    Pertemuan anggota komite yang terjadwal masih belum ada. Anum biasanya dilakukan tidak terjadwal
d.    Secara umum anggota komite sekolah sudah mengeri peran dan fungsi komite sekolah yaitu sebagai pemberi pertimbangan, pendukung, pengontrol, dan penghubung antara sekolah dengan masyarakat dan lembaga lain, namum belum dilaksanakan
  1. Dukungan Masyarakat Lain
Dukungan dari masyarakat lain masih sangat kurang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar