Minggu, 23 April 2017

Alhamdulillah.. Buku BOS sudah datang di Perpustakaan SMP MUDA..




BOS (Bantuan Operasional Siswa) adalah sebuah program dari Pemerintah Pusat guna mensukseskan wajib pendidikan 9 Tahun,Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama. Tujuan umum program BOS untuk meringankan beban masyarakat terhadap pembiayaan pendidikan dalam rangka wajib belajar 9 tahun. Dan sasaran Program BOS Adalah semua siswa menengah pertama (SMP), Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Tsanawiyah. 

SMP Muhammadiyah 2 Margadana Kota Tegal juga salah satu lembaga pendidikan yang mendapatkan BOS tersebut. Yaitu pengadaan buku pelajaran yang menjadi salah satu prasarana penunjang pendidikan. Hari ini, 22 April 2017 buku BOS tersebut sudah datang di  SMP Muhammadiyah 2 Margadana Kota Tegal. Namun dari semua buku mata pelajaran yang di pesan baru 4 mata pelajaran yang sudah datang, yaitu Buku Matematika, Bahasa Inggris, Ilmu Pengetahuan Sosial, Ilmu Pengetahuan Alam masing-masing berjumlah 52 buku. 

Buku itu nantinya akan digunakan guru dan siswa sebagai salah satu media penunjang dalam Proses Belajar Mengajar. Dan siswa pun dapat meminjam buku tersebut di perpustakan jika membutuhkan untuk belajar di rumah.   





Barokallah.. ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar